(Vibiznews – IDX Stocks) – IHSG pagi ini dibuka naik ke level 5017.68 dibandingkan penutupannya kemarin di level 5006.22 demikian juga dengan indeks LQ45 yang juga dibuka menguat ke level 777.38 lebih tinggi dibandingkan penutupannya kemarin yaitu di level 774.36. Penguatan IHSG di dukung naiknya harga 201 saham dan menguatnya tujuh sektor yang dipimpin oleh sektor aneka industri dan sektor keuangan.
Berikut ini disampaikan daftar para emiten yang akan mengguyur deviden pada satu minggu ke depan. Berdasarkan catatan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) ada 12 emiten yang menjadwalkan cum deviden di pasar reguler dan pasar negosiasi dalam sepekan ke depan. Dan untuk hari ini ada lima emiten yaitu PT Paramita Bangun Persada Tbk (PBSA), PT Selamat Sempurna Tbk (SMSM), PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC) dan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR).
Bursa Asia pagi ini kompak di buka di zona hijau didukung rilis data manufaktur AS yang menguat serta melajunya saham-saham teknologi yang mendorong bursa global bergerak naik. Pada pukul 09:05 WIB pada layar RTI terlihat indeks Nikkei 225 bergerak naik 1.33% atau 294.68 poin ke level 22490.06 dan indeks Hangseng melaju 0.70% atau 171.09 ke level 24629.22 namun indeks utama Shanghai melemah 0.24% atau atau 8.15 poin ke level 3359. Bursa Korea juga menunjukkan pergerakan positip, naik 30.80 poin atau 1.37% ke level 2281.84.
Selasti Panjaitan/Vibiznews
Editor : Asido Situmorang