(Vibiznews – Commodity) – Harga kedelai pada penutupan pasar hari Kamis mengalami penurunan setelah keluarnya laporan bulanan WASDE dan laporan ekspor mingguan USDA, pada awal pasar pedagang melakukan aksi beli sehingga harga meningkat tetapi pada akhir pasar melakukan penutupan posisi sehingga harga kedelai berakhir turun.
Harga kedelai Maret di CBOT turun 5.75 sen menjadi $11.5275 perbushel, harga soymeal turun $1.90 menjadi $377.20 per ton, dan harga minyak kedelai naik 20 sen menjadi $38.06.
Laporan ekspor mingguan USDA untuk kedelai sampai 3 Desember sebesar 569,000 MT kedelai yang dipesan, naik 40% dari minggu lalu, namun turun 42% dari rata-rata 4 minggu. Laporan ekspor mingguan untuk soymeal ada di perkiraan terendah minggu ini dan turun 32% dari minggu lalu, sedangkan untuk minyak kedelai yang dipesan sebesar 8,427 MT, juga ada di range terbawah dari perkiraan.
Laporan bulanan WASDE:
- Perkiraan kedelai yang digiling di 2020/21 naik 15 juta bushel menjadi 2.195 milyar. sehingga persediaan tidak berubah sehingga produksi soymeal naik 300k ton menjadi 51.709 juta ton, sedangkan minyak kedelai naik 175 juta lbs menjadi 25.44 juta lbs.
- Perkiraan Ekspor kedelai tidak berubah
- Perkiraan Persediaan akhir kedelai AS 168 juta bushel, turun dari 190juta MT dari bulan lalu terendah sejak 2013
- Perkiraan produksi kedelai global turun 0.6 juta ton menjadi 362.1 juta,meningkatnya hasil panen Canada dan Uruguay namun dikurangi dengan produksi Argentina.
- Persediaan kedelai global turun 880k MT menjadi 85.64 MMT turun dari 86.52 juta MT pada bulan Nopember.
- Produksi Argentina berkurang 1 juta ton menjadi 50 juta ton karena pengurangan area penanaman kedelai. Berkurangnya produksi mengurangi ekspor, sehingga ekspor kedelai AS meningkat karena pembeli beralih ke AS.
- Perkiraan panen di Brazil tidak berubah. CONAB memperbaiki perkiraan panen turun 0.5 MMT menjadi 134.45 MMT.
Analisa tehnikal untuk kedelai dengan support di $11.43 dan berikut ke $11.38 sedangkan resistant pertama di $11.74 dan berikut $11.82.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido