Karet Tocom Rebound, Harga Sicom dan SHFE Tertinggi Sepekan

1230

(Vibiznews – Commodity) – Turunnya harga karet di bursa komoditas internasional tidak berlanjut pada perdagangan hari Kamis (17/12/2020) karena terjadi rebound oleh support rally harga minyak mentah dan berita optimis vaksin corona. Harga karet Sicom dan SHFE naik ke posisi tertinggi sepekan lebih, sedangkan karet Tocom kembali ke posisi sebelum terkoreksi. 

Harga minyak mentah bergerak rally selama 4 hari berturut di pasar komoditas berjangka oleh laporan EIA akan penurunan pasokan minyak mentah AS. Badan Pengawasan Obat dan Makanan AS (FDA) menyatakan vaksin buatan Moderna aman dan 94% efektif, menjadi vaksin virus corona kedua yang mendapatkan izin di AS. Berita vaksin ini memberikan dorongan pertumbuhan ekonomi global yang juga memicu meningkatnya permintaan karet global.

Sentimen diperkuat oleh kekhawatiran atas pasokan global dimana  produksi yang lebih rendah terus berlanjut di seluruh Asia Tenggara karena kekurangan tenaga kerja, banjir baru-baru ini, dan kondisi cuaca yang tidak menguntungkan di Thailand dan Vietnam.

Harga karet Tocom di bursa Osaka untuk kontrak paling ramai yaitu kontrak bulan Maret 2021 pada penutupan sore ditutup naik  3,5 yen atau 1,46% ke posisi 244.0 yen per kg.  Sempat naik ke posisi tertinggi 245,7 yen per kg setelah dibuka pada posisi 240.5.   

Harga karet di bursa Shanghai (SHFE), khusus untuk kontrak bulan Mei 2021 ditutup naik  85 poin atau 0,5% ke posisi 14620 yuan, tertinggi sejak 8 Desember. Untuk harga karet di bursa Singapura – Sicom,  kontrak yang sedang ramai diperdagangkan yaitu kontrak bulan Maret 2021  ditutup naik US$2,4 atau 1,54% dari harga sesi sebelumnya ke posisi 158,7, tertinggi sejak 7 Desember.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center   

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here