Harga Soft Commodities Mixed Pada Penutupan Pasar Hari Kamis

435

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk  Soft Commodities pada hari       Kamis 25  Februari 2021, Harga Soft Commodities   mixed, harga kopi  Arabika   naik ke  harga tertinggi  13 1/2 bulan dan harga kopi Robusta mencapai rekor harga tertinggi  5 ½ bulan, harga gula  turun karena perkiraan pasar global surplus dan harga kakao  naik mencapai harga tertinggi  2 1/2  bulan

Inilah penutupan pasar   pada hari  Kamis   untuk soft commodities :

Kopi

Harga kopi Arabika Mei  di ICE New York naik $2.80 (1.04%) menjadi $140.05 dan harga kopi Robusta Mei naik 0.89%.

Harga kopi pada penutupan pasar  hari Kamis naik, harga kopi Arabika naik ke harga tertinggi 13 ½ bulan dan mendekati harga tertinggi 3 ½ tahun untuk kontrak Maret dan untuk harga kopi Robusta naik ke harga tertinggi 5 ½ bulan.

Harga kopi naik karena produksi kopi di Brazil turun menurut  perkiraan Rabo Bank produksi Brazil di 2021/22 turun menjadi 36 juta kantong.

Gula

Harga gula Mei di ICE New York turun 33 sen (1.92%) menjadi $16.84 dan harga gula Mei di ICE London turun 2.60%.

Harga gula pada penutupan pasar hari Kamis turun, harga gula turun setelah berita dari Green Pool Commodity Speacialist pada hari Kamis perkiraan pasar global di 2021/22 untuk gula akan surplus menjadi 4.1 MMT dan mencapai surplus terbesar selama 4 tahun.

Kakao

Harga kakao Mei di ICE New York naik $55 (2.15%) menjadi $2,608 per ton dan harga kakao Mei di ICE London naik 2.22%.

Harga kakao pada penutupan pasar hari Kamis naik ke harga tertinggi 2 ½ bulan karena pembelian dari para pemilik dana. Harga kakao naik karena permintaan coklat diperkirakan naik, setelah penurunan penambahan penderita covid-19  di AS, dan juga peningkatan rate yang sudah divaksinasi di UK mendorong pemerintah menghentikan lockdown, sehingga restoran dan cafe dibuka kembali serta larangan travel juga dihentikan.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting

Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here