Harga Kakao Masih Naik, Harga Soft Commodities Lain Masih Turun, Review Penutupan Pasar

475

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Senin 1 Maret 2021, Harga Soft Commodities mixed, harga kopi Arabika turun dari harga tertinggi 13 1/2 bulan dan harga kopi Robusta juga turun dari harga tertinggi 5 ½ bulan, harga gula di New York masih turun menguatnya indeks dolar sedangkan di London harga gula masih naik dan harga kakao naik mencapai harga tertinggi 3 bulan.

Inilah penutupan pasar pada hari  Senin untuk soft commodities :

Kopi
Harga kopi Arabika Mei di ICE New York turun $1.70 (1.24%) menjadi $135.80 dan harga kopi Robusta Mei di ICE London turun 0.54%.

Harga kopi pada penutupan pasar hari Senin turun, persediaan kopi meningkat, setelah ICO mengumumkan bahwa dari Oktober – Januari ekspor kopi global meningkat.
Harga kopi turun setelah selama dua minggu lalu harganya naik pada hari Kamis ke harga tertinggi 13 ½ bulan untuk kopi Arabika, karena produksi kopi Arabika Brazil turun menurut Rabo Bank.

Gula
Harga gula Mei di ICE New York turun 24 sen (1.46%) menjadi $16.41 dan harga gula putih Mei di ICE London naik 0.66%.

Harga gula pada penutupan pasar hari Senin mixed, harga gula di New York turun karena indeks dolar AS menguat ke kurs tertinggi 3 minggu, sehingga membuat harga komoditas turun termasuk gula. Sedangkan harga gula di London masih naik karena perkiraan produksi gula di Uni Eropa di 2021/22 akan turun 12% menurut European Commission.

Kakao
Harga kakao Mei di ICE New York naik $35 (1.34%) menjadi $2,639 per ton dan harga kakao Mei di ICE London naik 1.58%.

Harga kakao pada penutupan pasar hari Senin naik, dengan harga kakao di New York naik ke harga tertinggi 3 bulan dan di London naik ke harga tertinggi 3 ¼ bulan. Harga kakao naik karena perkiraan bahwa ada pelonggaran dari lockdown karena penyebaran virus sudah menurun, dan pemberian vaksin covid sudah berlangsung cepat sehingga ada pembebasan untuk perjalanan sehingga permintaan coklat akan naik.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here