Semua Harga Soft Commodities Naik Pada Penutupan Pasar Hari Rabu

521

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Rabu 10 Maret 2021, Harga Soft Commodities semua naik , harga kopi Arabika naik karena menguatnya kurs Real Brazil dan harga kopi Robusta juga naik , harga gula naik dari harga terendah 3 minggu karena menguatnya kurs Real Brazil dan harga kakao naik karena permintaan coklat diperkirakan akan meningkat karena turunnya penularan virus covid-19.

Inilah penutupan pasar pada hari Rabu untuk soft commodities :

Kopi
Harga kopi Arabika Mei di ICE New York naik 45 sen (0.35%) menjadi $130.85 dan harga kopi Robusta Mei di ICE London naik 0.71%.

Harga kopi pada penutupan pasar hari Rabu naik, harga kopi Arabika sempat turun pada awal pasar namun kemudian naik karena real Brazil menguat 2.38% terhadap dolar sehingga harga kopi Arabika di Brazil lebih mahal bagi pembeli di luar Brazil bisa membuat ekspor kopi berkurang.

Gula
Harga gula Mei di ICE New York naik 6 sen (0.38%) menjadi $15.96 dan harga gula Mei di ICE London turun 0.02%.

Harga gula pada penutupan pasar hari Rabu mixed dan naik dari harga terendah 3 minggunya pada hari Selasa. Menguatnya real Brazil terhadap dolar pada hari Rabu sebesar 2.38%, sehingga harga gula di Brazil lebih mahal bagi pembeli luar Brazil yang dapat mengurangi ekspor

Kakao
Harga kakao Mei di ICE New York naik $20 (0.78%) menjadi $2,573 per ton dan harga kakao Mei di ICE London naik 0.40%.

Harga kakao pada penutupan pasar hari Rabu naik namun masih di bawah harga tertinggi pada minggu lalu. Pada minggu lalu harga kakao di New York mencapai harga tertinggi 3 bulan dan harga kakao di London mencapai harga tertinggi 5 ½ bulan, karena penurunan penularan virus covid-19 dan juga percepatan pemberian vaksin yang diperkirakan akan menghentikan lockdown dan pembatasan perjalanan juga akan dihapus, sehingga permintaan coklat diperkirakan akan naik lagi.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here