Kirana Megatara (KMTR) Akan Bagikan Dividen Senilai Rp.98,75 Miliar

504

(Vibiznews – IDX Stocks) – PT Kirana Megatara Tbk dengan kode saham KMTR akan membagikan dividen dari tahun buku 2020. Emiten karet ini membagikan dividen Rp 98,75 miliar dari laba tahun 2020.

Dividen ini setara dengan Rp 12,02 per saham. Pembagian dividen ini telah mengantongi persetujuan rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) Kirana Megatara pada 23 Juni 2021.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (28/6), ini jadwal pembagian dividen KMTR:
• Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 1 Juli 2021
• Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 2 Juli 2021
• Cum dividen di pasar tunai: 5 Juli 2021
• Ex dividen di pasar tunai: 6 Juli 2021
• Recording date: 5 Juli 2021
• Pembayaran dividen: 23 Juli 2021

Total dividen yang dibagi ini setara dengan 50,7% dari laba Kirana Megatara tahun lalu sebesar Rp 194,79 miliar.

Dengan harga saham KMTR di Rp 368 per saham pada Senin (28/6), yield dividen Kirana Megatara sebesar 3,27%.

Sementara harga saham KMTR sore hari menjelang penutupan pasar, ditutup anjlok cukup dalam, sebesar 5.64% atau 22 poin ke harga Rp.368 per lembar, dibandingkan posisi akhir pekannya, di Rp.390 per lembar.

Selasti Panjaitan/Vibiznews
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here