Harga Kakao Naik di New York Karena Permintaan Kakao Eropa Naik

454
kakao

(Vibiznews – Commodity) – Harga kakao pada penutupan pasar hari Rabu mixed, harga kakao naik di New York dan harga kakao di London turun.

Harga kakao September di ICE New York naik $3 (0.13%) menjadi $2,402 per ton dan harga kakao September di ICE London turun 0.67%.

Penyebaran virus covid Delta terjadi di Asia dan Australia terutama terjadinya lockdown di Asia dan Australia akan mengurangi aktivitas ekonomi sehingga mengganggu permintaan komoditi termasuk kakao. Tokyo melaporkan 1.149 penderita covid baru pada hari Rabu tertinggi selama 6 bulan dan rata-rata penderita covid baru di AS naik ke jumlah 1 ½ bulan tertinggi pada hari Selasa 23,963.

Permintaan kakao Eropa naik setelah European Cocoa Association melaporkan pada hari Selasa bahwa kakao yang di giling di kuartal 2 di Eropa naik 14% dari tahun lalu menjadi 356,854 MT lebih baik dari perkiraan yang naik 7.5% dari tahun lalu kenaikan pada kuartal ke dua tertinggi dalam 10 tahun.

Pada hari Senin pemerintah Ivory Coast melaporkan petani mengirim 13,370 MT kakao ke Pelabuhan dari tanggal 5 Juli sampai 11 Juli turun 45% dari tahun lalu, data kumulatif sebesar 2.33 MMT kakao dikirim ke Pelabuhan selama 1 Oktober sampai 11 Juni naik 7.4% dari tahun lalu.
Persediaan kakao yang dalam pengawasan ICE melimpah naik ke jumlah tertinggi. Persediaan kakao dalam pengawasan ICE pada hari Rabu sebesar 5. 860 juta kantong.

Analisa tehnikal untuk kakao support pertama di $2,370 dan berikut di $2,340 sedangkan resistant pertama di $2,440 dan berikut di $2,460.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here