Harga Soft Commodities Mixed Pada Penutupan Pasar Hari Kamis

578
kopi, gula, kakao

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Kamis 05 Agustus 2021, Harga Soft Commodities mixed , harga kopi Arabika naik perkiraan hasil panen akan turun karena kerusakan akibat cuaca, harga kopi Robusta turun, harga gula naik , turunnya produksi gula karena kerusakan di perkebunan tebu di Brazil, harga kakao naik melemahnya indeks dolar AS.

Inilah penutupan pasar pada hari Kamis untuk soft commodities :

Kopi

Harga kopi Arabika September di ICE New York naik $1.25 (0.71%) menjadi $176.90 dan harga kopi di ICE London turun 0.35%

Harga kopi pada penutupan pasar hari Kamis mixed. Harga kopi Arabika naik setelah survey dari pemerintah di daerah Minas Gerais bahwa akibat dari cuaca beku mempengaruhi 80% daerah perkebunan. RR consultan mengatakan pada hari Selasa dalam 30 hari ini suhu akan naik sehingga daunnya rontok di daerah perkebunan kopi Arabika.

Gula

Harga gula Oktober di ICE New York naik 69 sen (3.85%) menjadi $18.62 dan harga gula Oktober di ICE London naik 3.24%.

Harga gula pada penutupan pasar hari Kamis naik tinggi karena produksi gula akan turun akibat kerusakan pengaruh dua kondisi, pembekuan dan kekeringan. Wilmar International pada hari Selasa menurunkan perkirakan produksi gula di 2021/22 menjadi 28 MMT turun 27% dari tahun lalu, produksi terendah dalam 10 tahun terakhir. Wilmar juga mengingatkan bahwa produksi 2022/23 belum tentu naik lagi akibat kerusakan karena kekeringan dan beku pada tanaman tebu.

Kakao

Harga kakao September di ICE New York naik $12 (0.50%) menjadi $2,405 per ton dan harga kakao September di ICE London turun 0.06%.

Harga kakao pada pada penutupan pasar hari Kamis mixed, dengan harga kakao New York naik karena indeks dolar AS melemah, sedangkan di London harga kakao turun karena menguatnya GBP/USD.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting

Editor : Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here