Terseret Bursa Regional, IHSG Pagi Ini Dibuka Turun

417

(Vibiznews – IDX Stocks) – IHSG pagi hari ini dibuka turun 0.20% atau 12.28 poin ke level 6100.82. Demikian juga dengan indeks LQ45 yang melemah 0.36% atau 3.09 poin ke level 856.78. Bursa Asia memerah.

Bursa utama Asia pagi hari ini memerah, terseret penutupan Wall Street yang memburuk, indeks Nikkei 225 telah anjlok sebesar 2.61% atau 786.81 poin ke level 29397.15 seperti yang terpantau pada layar RTI pukul 08:53 WIB. Demikian juga dengan indeks Hangseng yang merosot 1.06% atau 259.23 poin ke level 24241.16 dan indeks Shanghai SSEC, turun tajam 1.20% atau 43.20 poin ke level 3559.02.

Harga emas keluaran ANTAM di gelar di harga Rp913.000 per gram, lebih murah Rp5000 dibandingkan harga penutupannya kemarin sore, di Rp918.000 per gram.

Selasti Panjaitan/Vibiznews
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here