(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Rabu 27 Oktober 2021, Harga Soft Commodities mixed , harga kopi Arabika turun karena melemahnya real Brazil , harga kopi Robusta turun dari harga tertinggi 10 tahun, harga gula naik karena produksi Brazil turun, harga kakao naik melemahnya indeks dolar AS.
Inilah penutupan pasar pada hari Rabu untuk soft commodities :
Kopi
Harga kopi Arabika Desember turun $6.75 (3.24%) menjadi $201.35 dan harga kopi Robusta Nopember turun 3.35%.
Harga kopi turun pada penutupan pasar hari Rabu karena likuidasi dari harga kopi Robusta tertinggi 10 tahun di London kemarin karena penurunan ekspor kopi Robusta Vietnam. Sedangkan kopi Arabika turun karena melemahnya real Brazil.
Gula
Harga gula Maret di ICE New York naik 4 sen (0.20%) menjadi $19.70 dan harga gula Desember di ICE London naik 1.41%.
Harga gula naik pada penutupan pasar hari Rabu, melanjutkan kenaikan harga hari Selasa karena turunnya produksi gula di Brazil.
Kakao
Harga kakao Desember di ICE New York naik $22 (0.85%) menjadi $2,603 per ton dan harga kakao di ICE London turun 0.86%.
Harga kakao mixed pada penutupan pasar hari Rabu karena melemahnya indeks dollar membuat harga kakao naik. Harga kakao di New Yok naik karena meningkatnya curah hujan membuat transportasi pengiriman dari perkebunan ke pelabuhan sulit.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting