(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Rabu 3 Nopember 2021, Harga Soft Commodities mixed , harga kopi Arabika naik karena menurunnya hasil kopi Colombia , harga kopi Robusta turun , harga gula turun, ke harga terendah 1 minggu, harga kakao turun karena cuaca yang baik di Afrika Barat.
Inilah penutupan pasar pada hari Rabu untuk soft commodities :
Kopi
Harga kopi Arabika Desember di ICE New York naik $1.25 (0.60%) menjadi $209.30 dan harga kopi Robusta Januari di ICE London turun –0.09%
Harga kopi Mixed pada penutupan pasar hari Rabu dengan harga kopi Arabika naik ke harga tertinggi 2 ½ minggu karena persediaan kopi Arabika berkurang setelah Colombia diperkirakan hasil panennya turun.
Gula
Harga gula Maret di ICE New York turun 16 sen (0.82%) menjadi $19.38 dan harga gula Desember di ICE London turun 0.57%.
Harga gula pada penutupan pasar hari Rabu turun dengan harga gula di London turun ke harga terendah 1 minggu, mengikuti penurunan harga minyak mentah turun –3%, yang berdampak turunnya harga etanol sehingga menurunkan harga gula.
Kakao
Harga kakao Desember di ICE New York turun $33 (1.34%) menjadi $2,424 per ton dan harga kakao di ICE London naik 0.06%.
Harga kakao pada penutupan pasar hari Rabu turun ke harga terendah 3 bulan karena cuaca dalam kondisi yang ideal untuk bercocok tanam di Afrika Barat sehingga akan menaikkan hasil panen kakao
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting