(Vibiznews – IDX Stocks) – Berikut beberapa aksi korporasi dan berita emiten yang menarik hari ini, Senin (07/02):
• Saham DEPO, Siam Cement Group (SCG) kembali menambah kepemilikan sahamnya di PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk. SCG kembali melakukan pembelian 628,15 juta saham DEPO (setara 9,25% modal disetor) di harga 482 rupiah per saham atau mencapai 302,77 miliar rupiah. Sebelumnya, SCG pernah membeli saham DEPO saat IPO pada November 2021 lalu.
• Saham LPPF, PT Matahari Department Store Tbk kembali berencana melakukan buyback atas 262,6 juta saham perseroan atau setara 10% dari modal disetor. Perseroan menyiapkan dana hingga 500 miliar rupiah, dengan periode buyback 3 bulan hingga 3 Mei 2022 dan harga maksimal di 4.700 rupiah per saham. Sebelumnya, pada 5 November 2021 hingga 4 Februari 2022 Matahari telah melakukan aksi korporasi serupa.
• Saham ITMG, PT Indo Tambangraya Megah, pemilik saham ini akan menjual maksimal 33,37 juta saham treasuri melalui skema penawaran terbatas (private placement). Penjualan ini akan dilakukan paling cepat pada 18 Februari 2022. Jika menggunakan harga penutupan perdagangan Jumat (4/2) di 20.800 per saham, perseroan dapat meraup hingga 694 miliar rupiah.
• Saham BMHS, Seiring kenaikan kasus Covid-19, PT Bundamedik Tbk mencatat keterisian tempat tidur (BOR) RS Bunda Group meningkat signifikan mencapai 70%. BOR khusus Covid-19 juga naik tajam dari 52% menjadi 85% di awal Februari ini. Selain itu, pemeriksaan Covid-19 melalui entitas anak Diagnos Laboratorium Utama, pemilik saham dengan kode DGNS melonjak hingga mencapai 1.000 tes per hari.
Selasti Panjaitan/Vibiznews