Harga Emas Akhir Pekan dan Mingguan Menurun

322

(Vibiznews – Commodity) Harga emas berakhir turun pada akhir pekan hari Jumat, seiring harapan pembicaraan Rusia-Ukraina yang meredakan ketegangan.

Harga emas spot berakhir turun 0,79% menjadi $1,888,34 per ons, berayun antara keuntungan dan kerugian sepanjang sesi. Secara mingguan harga emas spot turun 0,46%.

Harga emas berjangka AS ditutup merosot 2% menjadi $1,887,60. Secara mingguan harga emas berjangka AS turun 0,76%.

Laporan dari Interfax mengatakan Presiden Rusia Vladimir Putin siap untuk mengadakan pembicaraan dengan Ukraina tentang kemungkinan status netral bagi negara itu. Pengumuman itu muncul saat militer Rusia mendekati ibu kota Ukraina, Kyiv, pada hari kedua invasi yang diperintahkan oleh Putin.

Rebound di pasar saham global juga membebani logam safe-haven, bahkan ketika analis memperkirakan volatilitas pasar akan tetap tinggi.

Palladium turun 1,9% menjadi $2,355,81. Logam ini menyentuh $2,711,18 pada hari Kamis, tertinggi sejak Juli tahun lalu.

Palladium adalah logam mulia yang paling rentan terhadap invasi Rusia ke Ukraina.

Dengan Rusia sebagai produsen paladium terbesar, kemungkinan sanksi yang semakin ketat terhadap negara dan perusahaannya meningkatkan prospek kekurangan pasokan yang mendorong harga, tambah.

Spot silver turun 1,2% menjadi $23,90 per ons dan platinum turun 0,4% menjadi $1.053,02.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan harga emas akan mencermati perkembangan krisis Rusia-Ukraina, yang jika pembicaraan antara Rusia dan Ukraina untuk menyelesaikan konflik terjadi, akan dapat meredakan ketegangan dan menurunkan permintaan safe haven emas.