(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan pasar untuk Soft Commodities pada hari Kamis 31 Maret 2022, Harga Soft Commodities mixed , Harga kopi Arabika naik, persediaan kopi global turun dan harga kopi robusta naik, harga gula naik, menguatnya real Brazil, harga kakao turun menguatnya indeks dolar AS.
Inilah penutupan pasar pada hari Kamis untuk soft commodities :
Kopi
Harga kopi Arabika Mei di ICE New York naik 4.55 sen (2.05%) menjadi $226.40 dan harga kopi Robusta Mei di ICE London naik 0.60%
Harga kopi pada penutupan pasar hari Kamis naik ke harga tertinggi 1 minggu karena persediaan kopi turun setelah ICO pada hari Kamis melaporkan bahwa persediaan ekspor kopi global turun 0.8% dari tahun lalu menjadi 53.2 juta kantong.
Gula
Harga gula Mei di ICE New York naik 2 sen (0.10%) menjadi $19.49 dan harga gula Mei di ICE London naik 0.80%.
Harga gula naik pada penutupan pada hari Kamis dengan menguatnya real Brazil, kurs real hari Kamis naik 0.62% tapi masih dibawah kurs tertinggi 2 tahun . Menguatnya real membuat harga gula Brazil menjadi lebih mahal bagi pembeli di luar Brazil sehingga ekspor bisa berkurang.
Kakao
Harga kakao Mei di ICE New York turun $1 (0.04%) menjadi $2,650 per ton dan harga kakao Mei di ICE London turun 0.17%
Harga kakao pada penutupan hari Kamis turun dari harga tertinggi 2 ½ minggu karena menguatnya indeks dolar AS sehingga terjadi likuidasi di pasar berjangka. Berita turunnya hujan di Ivory Coast akan menolong pertumbuhan calon buah menjelang masa panen di pertengahan tahun, namun kekeringan yang banyak membuat kualitas kakao turun.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting