Harga Emas Berusaha Mendaki Jelang Pengumuman Kebijakan Fed

455

(Vibiznews – Commodity) – Harga emas yang terpantau di perdagangan sesi Eropa hari Rabu (4/5/2022) semakin meninggalkan posisi terendah 11 pekan lebih dan sedang mendekati kisaran resisten kuat secara teknikal.  Demikian untuk harga emas comex kontrak berjangka bulan Juni 2022 bergerak kuat meski moderat.

Kekuatan harga emas didapat dari pergerakan retreat dari posisi yield obligasi AS tenor 10-tahun. Namun Harga emas tetap di bawah tekanan menjelang keputusan kebijakan moneter utama dari Federal Reserve AS. The Fed diperkirakan akan menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin dan mengumumkan rencana untuk mengurangi neraca $9 triliun.

Terpantau harga emas spot sedang naik 3,13 poin atau 0,17% ke kisaran US$1869,02 per troy ons dan harga emas comex untuk kontrak bulan Juni 2022 menguat 1,20 poin atau 0,01% ke kisaran US$1870,60 per troy ons.

Secara teknikal harga emas spot sedang  menuju resisten kuat di kisaran 1881.24 – 1886.38. Namun jika terkoreksi akan meluncur  ke posisi 1859.66 sebelum turun ke support kuat di kisaran 1851.65 – 1847.75.