Hanya Harga Kedelai Naik, Harga Jagung dan Gandum Turun Pada Penutupan Pasar Hari Rabu

429
jagung,kedelai, gandum

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan Pasar Di Bursa Chicago Grain Exchange pada hari Rabu 29 Juni  2022  , Harga biji-bijian mixed. Sementara menantikan Laporan Penjualan Ekspor Mingguan, Laporan Area Penanaman, dan Laporan Persediaan Akhir di akhir Bulan. Para trader berhati-hati melakukan trading karen pasar ditutup pada hari Senin, tidak melakukan posisi terbuka lama. Faktor cuaca dan data perekonomian masih menjadi fokus dalam bertransaksi.    

Harga jagung turun , harga kedelai naik, dan harga gandum turun. 

Harga pada Penutupan Pasar pada  hari  Rabu untuk Biji-bijian:  

Jagung 

Harga jagung Desember turun 5.50 sen (0.83%) menjadi $6.5375 per bushel.  

Harga jagung pada penutupan pasar hari Rabu turun. Sementara menantikan Laporan Penjualan ekspor mingguan dengan perkiraan 200k –700k MT dari persediaan lama. Dari persediaan baru dibawah 500k MT yang dipesan minggu ini. 

 Kedelai 

Harga kedelai Nopember di CBOT naik 15.75 sen (1.08%) menjadi $14.7825 per bushel, harga soymeal Desember naik $6.8 (1.70%) menjadi $407 per ton dan harga minyak kedelai Desember naik 22 sen (0.33%) menjadi $66.98. 

Harga kedelai pada penutupan pasar hari Rabu naik. Sementara menantikan Laporan Penjualan Ekspor Mingguan dengan perkiraan antara Dari 100k MT – 300k MT dari persediaan lama. Dari persediaan baru antara 100k-500k MT kedelai yang dipesan. 

https://www.vibiznews.com/index.php/2022/06/28/harga-kedelai-naik-pada-awal-minggu-meningkatnya-ekspor/

 Gandum 

Harga gandum September di CBOT turun 6 sen menjadi $9.30 per bushel. 

Harga gandum turun pada penutupan pasar hari Rabu. Sementara menantikan Laporan Penjualan Ekspor mingguan pada hari Kamis dengan perkiraan antara 200k – 600k MT gandum yang dipesan. 

 Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting