Harga Kopi Robusta Turun Terendah 10 Bulan

1038
coffee

 (Vibiznews – Commodity) – Harga kopi Robusta turun ke harga terendah 10 Bulan pada hari Senin. Peningkatan persediaan dari produsen kopi terbesar Vietnam dan Indonesia, akibat turunnya permintaan.   

Harga kopi Robusta September di ICE London turun 0.2% menjadi $2,002 per ton. Harga kopi Robusta sempat mencapai terendah sejak Agustus 2021 di harga $1,998.  

Saham-saham dunia naik pada hari Senin dengan perdagangan sedikit karena Libur di Amerika Serikat. Harga minyak juga naik karena pasokan yang ketat membuat kekhawatiran resesi berkurang.  

Vietnam’s General Statistics Office  melaporkan     ekspor Vietnam pada bulan Juni naik 13.3% Dari tahun lalu menjadi 145,00 MT.  Ekspor  kopi Vietnam dari Januari – Juni naik 21.7% dari tahun lalu menjadi 1.027 MT . 

Ekspor naik 21.7% pada semester pertama tahun ini. Ekspor biji kopi Robusta Sumatera, Indonesia naik 27.26% dari tahun lalu.   

USDA  pada 7 Juni memperbaiki Perkiraan produksi kopi Vietnam di 2021-22 dinaikkan menjadi 31.58 juta kantong dari 31.1 juta kantong. Untuk produksi tahun 2022/23 turun 2.2% Dari tahun lalu menjadi 30.9 juta kantong.  

Pada hari Jumat harga kopi Arabika juga turun .  Perkiraan produksi kopi Arabika  global di 2022/23 naik 4.7% menjadi 174.95  juta kantong. Perkiraan persediaan kopi global di 2022/23 naik 6.3% dari tahun lalu menjadi 34.704 juta kantong.   

Melemahnya real Brazil ke kurs terendah 4 ¾ bulan terhadap dollar . Melemahnya real menyebabkan kopi Brazil lebih murah dibeli dengan mata uang lain, ekspor meningkat. 

Analisa tehnikal untuk kopi Robusta dengan support pertama di $1,990  , berikut ke $1,960   sedangkan resistant pertama di $ 2,090 dan berikut ke $  2,150 .  

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting .