Harga Jagung Naik Ke Tertinggi 2 Bulan

1061
jagung

(Vibiznews – Commodity) – Harga jagung kembali naik pada akhir minggu ke harga tertinggi 2 bulan. Kenaikan yang ke tujuh dari 8 minggu berturut-turut. Harga mingguan juga naik 5%, karena panas dan kering terjadi di pertanian jagun AS.  

Harga jagung di akhir minggu naik karena kurangnya hasil dari Amerika Serikat, kurangnya penjualan petani. Karena kekeringan di Eropa maka terjadi penurunan kualitas hasil panen. 

Harga jagung Desember di CBOT naik $14.25 (2.19%) menjadi $6.6425 per bushel. Harga mingguan jagung naik 41 sen (5%) dari minggu lalu. 

Laporan Penjualan Ekspor mingguan untuk jagung 320k MT dari persediaan lama dan 155k MT dari persediaan baru. Akumulasi ekspor 58 MMT dan total pemesanan forward untuk  tahun depan 8.954 MMT. 

Laporan Pro Farmer dari tour ke pertanian jagung d 2022 dengan perkiraan hasil 168.1 bpa turun 1 %. Perkiraan Produksi 13.759 bbu di bawah perkiraan USDA Agustus 14.359 bbu . Turun dari hasil survey Profarmer 2021 di 15.267 bbu, dan perkiraan USDA lebih rendah di Agustus 2021 di 15.115 bbu.  
Laporan Tour Pro Farmer ke Pertanian jagung di Amerika Serikat  : 
  • Pada hari Kamis 25 Agustus Di daerah Barat di IA dan MN hasilnya perkiran produksi Illinois 190.71 bp turun 2.8% dari tahun lalu namun 2.7% diatas rata-rata 3 tahun 
  •  Hasil tour 24 Agustus di Nebraska perkiraan hasil sebesar 158.5 bpa turun dari 182.4 bpa tahun lalu . Hasil  Indiana 177.8 bpa naik dari 102 bpa pada tahun lalu. 
  •  South Dakota pada 23 Agustus kualitas jagung buruk. Hasil rata-rata 118.6 bpa dibanding 154.6 bpa tahun lalu karena kekeringan.  Ohio hasil 174.2 bpa dari 185.1 bpa tahun lalu, perkiraan USDA turun 8 bpa. 

Uni Eropa mengurangi perkiraan produksi jagung dari 65.8 MMT menjadi 59.3 MMT karena gelombang panas dan kering.

Panas dan kering di Cina mempengaruhi pertanian gandum dan beras sehingga hasilnya berkurang.  

Analisa tehnikal untuk jagung dengan support pertama di $6.54 berikut ke $6.32. Resistant pertama di $6.76 berikut ke $6.93 

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting 

https://www.vibiznews.com/2022/08/28/rekomendasi-minyak-mingguan-29agustus-2-september-2022-bisakah-bertahan-di-atas-90/