(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan Pasar Di Bursa Chicago Grain Exchange pada Kamis 17 Nopember 2022 . Harga jagung, kedelai, gandum beragam setelah Laporan Penjualan Ekspor mingguan hari Kamis.
Harga jagung naik ekspor mingguan meningkat , harga kedelai turun mengikuti turunnya harga minyak kedelai .
Harga gandum turun perpanjangan penggunaan koridor Laut Hitam sudah dilakukan untuk 120 hari kedepan.
Harga pada Penutupan Pasar pada hari Kamis untuk Biji-bijian:
Jagung
Harga jagung Desember di CBOT naik 2.25 sen (0.34%) menjadi $6.675 per bushel.
Harga jagung naik pada penutupan pasar hari Kamis . Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 1.17 MMT dijual seminggu ini sampai 10 Nopember . Masih di range teratas dari perkiraan. Sebesar 340% dari minggu lalu. Naik 29% dari tahun lalu minggu yang sama.
Pembeli terbesar Mexico 919.8 MT, tidak termasuk pembelian besar kemarin, yang akan dimasukkan ke pembelian pada minggu depan.
Total ekspor yang belum dikirim masih setengah dari tahun lalu 15.9 MMT.
IGC melaporkan perkiraan produksi sebesar 1.166 milyar MT. Penjualan Turun 2 MMT menjadi 170 MMT. Perkiraan persediaan akhir turun 1 MMT menjadi 257 MMT.
Kedelai
Harga kedelai Januari di CBOT turun 12.25 sen (0.86%) menjadi $14.17 per bushel. Harga soymeal turun 90 sen (0.22%) menjadi $405.7 per ton. Harga minyak kedelai turun $1.95 (2.63%) menjadi $72.13.
Harga kedelai turun pada penutupan pasar hari Kamis. Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 3.03 MMT kedelai dipesan seminggu ini sampai 10 Nopember. Naik 317% dari minggu lalu, diatas perkiraan. Naik 2 kali lipat dari tahun lalu.
Penjualan mingguan terbesar sejak 17 September 2020. Laporan ini belum termasuk penjualan besar 1.14 MMT ke Mexico, China dan negara yang tidak dikenal yang akan dilaporkan minggu depan
Pembeli terbesar Cina pada minggu ini 1.54 MMT. Total ekspor yang belum dikirim 35.985 MMT masih 4 % dari total tahun lalu.
Gandum
Harga gandum Desember di CBOT turun 10.75 sen (1.31%) menjadi $8.0675 per bushel.
Harga gandum turun pada penutupan pasar hari Kamis. Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 290,299 MT gandum dijual sampai 10 Nopember. Terendah 4 minggu dan masih di range terbawah dari perkiraan. Negara pembeli terbesar Mexico 68k MT.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
https://www.vibiznews.com/2022/11/12/review-bulan-oktober-jagung-kedelai-gandum/