(Vibiznews – IDX Stocks) – IHSG Rabu (0/03) sore ditutup naik tipis 0.02% atau 1.69 poin ke level 6844.93.
Demikian juga dengan Indeks LQ45, menguat 0.30% atau 2.85 poin ke level 945.82.
Ada tiga sektor yang mendukung penguatan IHSG sore ini, yaitu IDX Finance yang naik 0.59% disusul IDX Technology 0.58% dan IDX Cyclical 0.03 persen.
Sementara yang memberatkan IHSG ada delapan sektor, dipimpin IDX Transport yang melonjak 1.70% kemudian IDX Property dan IDX Non-Cyclical yang sama-sama melemah 0.69 persen.
Ada 221 saham yang ditutup naik sementara yang turun ada 286 saham dan yang stagnan ada 222 saham.
Jumlah saham yang dipindahtangankan ada sebanyak 18.06 miliar dengan nilai transaksi sebesar Rp10.39 triliun.
Nilai kapitalisasi pasar mencapai Rp9520.53 triliun.
Bursa utama Asia menghijau, Indeks Nikkei 225 ditutup naik 0.26% atau 70.90 poin ke level 27516.50.
Demikian juga dengan Indeks Hangseng yang melompat 4.21% atau 833.77 poin ke level 20619.71.
Dan Indeks Shanghai SSEC, melonjak 1.00% atau 32.74 poin ke level 3312.35.
Nilai tukar rupiah sore ini ditutup di level Rp15.235 per dolar AS, menguat 0.17% dibandingkan level penutupannya di Rp1.261 per dolar AS. Baht Thailand menjadi mata uang yang mengalami penguatan terbesar di kawasan setelah melonjak 0.89 persen.
Selasti Panjaitan/Vibiznews/Head of Wealth Planning