Bursa Regional Membaik, IHSG Bergerak Positip Pagi Ini, Selasa (21/03)

393
IHSG

(Vibiznews – IDX Stocks) – IHSG Selasa (21/03) dibuka naik ke level 6627.60 dari posisi terakhirnya di 6612.49.

Demikian juga dengan Indeks LQ45 yang bergerak positip ke 917.56 dari level penutupannya di 915.56.

Penguatan IHSG pagi ini didukung oleh mayoritas sektor terutama sektor Properti & Real Estate yang menguat 0.76 persen.

Pekan ini akan menjadi pekan perdagangan pendek dengan adanya libur dan cuti bersama pada tanggal 22-23 Maret untuk hari Raya Nyepi, berlanjut untuk hari pertama bulan Ramadhan.

Bursa utama Asia menghijau paska Wall Street rebound seperti yang terpantau pada layar RTI di kisaran pukul 09:17 WIB.

Indeks Hangseng telah menguat 0.55% atau 103.75 ke level 19104.46.

Demikian juga dengan Indeks Shanghai SSEC, yang naik 0.24% atau 7.65 poin ke level 3242.66.

Harga emas keluaran ANTM pagi ini digelar di harga Rp1.084.000 per gram, lebih murah Rp1000 dibandingkan harga penutupannya kemarin sore di Rp1.085.000 per gramnya.

Sementara nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka di level Rp15.346 per dolar AS, menguat 0.09% dibandingkan posisi penutupannya kemarin di Rp15.360 per dolar AS.

Selasti Panjaitan/Vibiznews/Head of Wealth Planning