Harga Tembaga Naik Permintaan Logam Industri Naik

465
tembaga

(Vibiznews – Commodity) – Harga Tembaga naik pada penutupan hari Kamis, permintaan Cina diperkirakan akan naik. Kekhawatiran terus menerus mengenai potensi resesi setelah data AS menahan kenaikan. 

Namun kekhawatiran terus-menerus tentang potensi resesi setelah data AS baru-baru ini menahan kenaikan. 

Harga tembaga tiga bulan di London Metal Exchange (LME) naik 0.3% menjadi $8,809 per ton setelah kenaikan dari sesi sebelumnya. 

Setelah data AS kekhawatiran masih ada, sehingga dapat menahan kenaikan harga logam.  

Angka pekerjaan AS melemah pada hari Kamis dan data baru menandakan ekonomi mendingin. 

Fundamental ekonomi Cina tetap kuat dan data terbaru positif, Indeks PMI naik 54.5 pada bulan Maret menandakan ekspansi tercepat sejak Juni. Data lain permintaan Cina untuk logam industri naik. 

Harga tembaga naik setelah berita kerjasama proyek tambang antara Equador, ENAM dan Chili Codelco dibatalkan. 

Harga logam lainnya   di LME 
  • Harga Aluminium   naik 0.4% menjadi  $2,343 per ton 
  • Harga nikel naik 0.2% menjadi $22,755 
  • Harga zinc turun 0.2% menjadi $2,783.50 perton 
  • Harga lead  turun  0.6% menjadi $2,098 per ton.  
  • Harga timah  naik 0.3% menjadi $24,310 

Analisa tehnikal untuk tembaga dengan support pertama di $8,656 dan berikut ke $8,103. Resistant  ke $9,209 berikut ke $9,5099. 

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting 

https://www.vibiznews.com/2023/04/01/krisis-perbankan-dan-inflasi-mereda-akankah-hentikan-kenaikan-suku-bunga-fed-global-market-outlook-3-7-april-2023/