Harga Jagung Turun, Ekspor Jagung Menurun

534

(Vibiznews – Commodity) – Harga jagung berjangka pada penutupan pasar hari Jumat turun. Ekspor jagung AS turun dan cuaca yang membaik membuat penanaman berlangsung dengan cepat.  

Awalnya harga jagung naik tetapi turun kembali pada jam pertama, harga berbalik turun dan tetap turun sampai akhir pasar. 

Harga jagung Juli di CBOT turun 60 sen (0.14%) menjadi $5.5445 per bushel. 

Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 339k MT setelah dikurangi pembatalan. Pembeli terbesar Cina namun banyak pembatalan, Jepang dan Colombia adalah pembeli pada minggu lalu . Total persediaan lama yang belum dikirim setelah dikurangi pembatalan menjadi 1.5 bbu atau 84% laporan WASDE.  

Dari persediaan baru, USDA melaporkan penjualan 74k MT sehingga total penjualan forward 2.7 MMT. Masih 48% dari penjualan forward tahun lalu dibandingkan perkiraan WASDE yang memperkirakan akan penjualan naik 18% 

Permintaan menurun karena Cina melakukan pembatalan ekspor sehingga ekspor AS masih 2.1 MMT yang masih tercatat dan belum dikirim. 

Impor Cina selama empat bulan di 2023 turun 8% dari periode tahun lalu . Dengan adanya impor jagung Brazil ke Cina di 2023, Ekspor jagung AS ke Cina Februari dan Maret 2023 turun 90% dari Februari dan Maret 2022. 

Jagung yang diimpor Cina dari AS turun menjadi 53,099 ton dari 1.51 juta ton pada tahun lalu.  

Total impor jagung Cina di bulan April turun 55 % dari tahun lalu menjadi 1 juta ton dengan Ukraina pemasok terbesar. 

Cuaca di AS sangat baik untuk penanaman jagung. Perhatian ditujukan ke Area Tanam di Utara karena melambatnya progress penanaman yang dimulai 25 Mei. 

The International Grains Council memperkirakan produksi jagung Argentina 42.8 MMT naik dibanding 37 MMT dari WAOB. Total hasil 2022/23 diperkirakan sebesar 1.153 milyar MT dengan 265.6 MMT dari panen sebelumnya. 

Laporan IGC produksi untuk bulan Mei dari persediaan baru sebesar 1.217 milyar MT dan 272.3 MMT dari sebelumnya.  

https://www.vibiznews.com/2023/05/21/rekomendasi-minyak-22-mei-2023-berbalik-turun-ke-bawah-72-00/

Analisa tehnikal untuk jagung dengan support pertama $5.48 dan berikut ke $5.36 sedangkan resistant pertama di $5.62 dan berikut ke $5.72  

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting 

https://www.vibiznews.com/2023/05/16/review-harga-jagung-gandum-kedelai-laporan-wasde/