Perkembangan Indikator Stabilitas Nilai Rupiah (15 Maret 2024); Rupiah Melemah

426

(Vibiznews – Economy & Bond) – Mencermati kondisi perekonomian global dan domestik terkini, Bank Indonesia menyampaikan perkembangan indikator stabilitas nilai Rupiah, sebagai berikut:

Perkembangan Nilai Tukar 11 – 15 Maret 2024

Pada akhir hari Kamis, 14 Maret 2024

  1. Rupiah ditutup pada level (bid) Rp15.575 per dolar AS.
  2. Yield SBN (Surat Berharga Negara) 10 tahun naik ke 6,63%.
  3. DXY[1] menguat ke level 103,36.
  4. Yield UST (US Treasury) Note[2] 10 tahun naik ke level 4,290%.

Pada pagi hari Jumat, 15 Maret 2024

  1. Rupiah dibuka pada level (bid) Rp15.620 per dolar AS.
  2. Yield SBN 10 tahun naik ke 6,67%.

Aliran Modal Asing (Minggu II Maret 2024)

  1. Premi CDS Indonesia 5 tahun per 14 Maret 2024 sebesar 67,06 bps, turun dibandingkan 8 Maret 2024 sebesar 68,32 bps.
  2. Berdasarkan data transaksi 13 – 14 Maret 2024, nonresiden di pasar keuangan domestik tercatat beli neto Rp21,72 triliun. Terdiri dari beli neto Rp12,44 triliun di pasar SBN. Beli neto Rp8,91 triliun di pasar saham, dan beli neto Rp0,37 triliun di Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI).
  3. Selama tahun 2024, berdasarkan data setelmen s.d. 14 Maret 2024, nonresiden jual neto Rp23,34 triliun di pasar SBN. Beli neto Rp19,68 triliun di pasar saham, dan beli neto Rp23,84 triliun di SRBI.

Bank Indonesia terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait serta mengoptimalkan strategi bauran kebijakan. Hal in untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan guna mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Analis Vibiz Research Center melihat untuk hari ini perdagangan rupiah vs dollar dibuka melemah ke Rp 15.620 kemudian bergerak tekoreksi ke Rp15.640, dan terakhir sore ini WIB terpantau di posisi Rp 15.607.

Melemahnya rupiah terjadi sementara dollar AS di pasar uang Eropa menanjak setelah melaju. Dollar AS bergerak rally setelah rilis inflasi PPI Amerika yang melampaui ekspektasi. Dan memicu estimasi the Fed akan mengurangi jumlah pemangkasan suku bunganya.

Indeks dollar, yang mengukur dollar terhadap keranjang enam mata uang saingan utamanya, sore hari WIB ini naik ke 103,43. Ini dibandingkan level penutupan sesi sebelumnya di 103,36.

Belinda Kosasih/ Partner of Banking Business Services/Vibiz Consulting