(Vibiznews – Commodity) Harga kopi arabika berjangka di New York bergerak naik pada hari Jumat, terpicu terbatasnya pasokan.
Harga kopi arabika bulan Mei 2024 naik 1,2% menjadi $1,8795 per pon.
Presiden Cooxupe, koperasi kopi terbesar di dunia dan eksportir utama Brasil, pada hari Kamis optimistis mengenai panen kopi arabika, dengan mengatakan bahwa para anggotanya pada tahun 2024 akan menghasilkan panen yang sama atau sedikit lebih besar dibandingkan tahun lalu.
Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, harga kopi arabika akan mencermati perkembangan pasokan, jika masih terbatas, akan menguatkan harga kopi arabika.



