Raih Award Ketiga Kalinya, Saham LPPF Menguat Terbatas

874

PT Matahari Department Store Tbk dengan kode saham LPPF kembali meraih Social Media Award dan Digital Marketing Award 2015 untuk yang ketiga kalinya pada hari Kamis 22 Oktober 2015. Award ini mengukur kemudahan bagi para konsumen untuk berinteraksi dan mengekspresikan pemikiran mereka terhadap suatu merek. Selain itu, dunia digital dapat menjadi media bagi perusahaan untuk membangun image merek melalui website.

Pengukuran performa website dilakukan dengan melalui survey terhadap 300 pengamat yang terdiri dari profesional/karyawan (40%), mahasiswa (30%) dan jurnalis (30%) dan yang menjadi penilaian mengenai enam kriteria website yang baik yaitu : content, context, community, cuztomization. Commerce dan connection.

Melihat kembali laporan keuangan  PT Matahari Department Store Tbk pada Semester I/2015 untuk laba bersih Perseroan Semester 1 2015 mencapai Rp647,77 miliar atau Rp222 per saham, dibandingkan laba bersih pada Semester I 2014 yaitu sebesar Rp361,72 miliar atau Rp124 per saham.

Untuk pergerakan sahamnya di lantai bursa perdagangan saham pada Senin (26/10/15) saham LPPF dibuka pada level 16,475 setelah pada penutupan perdagangan sebelumnya berada pada level 16.475 dan volume perdagangan sudah mencapai 761.100 lot saham dengan pergerakan di kisaran 16.475-16.725.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham LPPF sejak awal bulan September mengalami pergerakan sideways. Terpantau indikator MA mulai bergerak naik tipis dari posisi stagnan sebelumnya. Selain itu indikator Stochastic  masih bergerak di area tengah.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak datar  didukung oleh +DI yang juga bergerak kuat diatas –DI yang menunjukan pergerakan LPPF dalam potensi menguat terbatas. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, rekomendasi trading pada target level support di level Rp16500 hingga target resistance di level Rp 16800.

 

Connie Rineke/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here