Indeks Hang Seng Berakhir Dikuatkan Kinerja Positif Saham

561
indeks hang seng

Pada penutupan perdagangan Jumat (20/11), indeks Hang Seng di Bursa Hongkong ditutup positif 254,50 poin atau 1,13% pada 22.754,72. Penguatan indeks dengan investor menyiapkan diri untuk kenaikan suku bunga AS bulan Desember ini.

Lihat : Bursa Hongkong Bergerak di Teritori Negatif

Adapun saham-saham yang menjadi penguat bursa Hongkong adalah saham Henderson Land Development Co Ltd yang naik 3,13%, saham Kunlun Energy Co Ltd yang naik 2,97%, saham Sun Hung Kai Properties Ltd yang naik 2,89%, saham China Resources Land Ltd yang naik 2,80%, saham CNOOC Ltd yang naik 2,64%.

Namun sebaliknya pergerakan indeks berjangka Hang Seng alami hasil negatif, turun sebesar -45 poin atau -0,20% pada 22.716 dari posisi penutupan diakhir perdagangan bursa saham sebelumnya pada posisi 22.761.

Pada perdagangan selanjutnya senin mendatang, akan dirilis data indikator ekonomi Inflation Rate (YoY) Oktober, yang diperkirakan menurun pada level 1,7%, dibandingkan hasil sebelumnya pada 2,9%. Selain itu perlu diperhatikan pergerakan bursa global dan harga komoditas.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hangseng selanjutnya akan bergerak sideways namun cenderung menguat dengan merespon penguatan bursa global. Indeks Hang Seng diperkiraan akan bergerak pada kisaran Support pada 22.438-22.124, dan kisaran Resistance pada 23.068-23.382.

Freddy/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here