Kenaikan Harga Minyak Dunia di Asia Terganjal Laporan API

641

(Vibiznews – Commodity) – Harga minyak mentah akhir perdagangan komoditas sesi Asia hari Kamis (21/02) masih berada di sekitar posisi tertinggi 2019 sekalipun laporan API semalam untuk pasokan minyak mentah AS berusaha menahan laju rally pergerakan harga minyak.

American Petroleum Institute (API)  semalam melaporkan rilis mingguan stok minyak mentah  dengan kenaikan menjadi 1,260 juta menjadi 448,5 juta dibandingkan penurunan -0,998 juta yang tercatat pada minggu lalu untuk sektor industri. Kekuatan harga minyak mentah masih didapat dari pengurangan pasokan yang dipimpin OPEC dan sanksi AS terhadap Venezuela dan Ira.

Harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS kini berada di posisi 57.32 atau naik 0,86 persen dari perdagangan sebelumnya, namun pada sesi Asia sempat mencapai naik tinggi  $57,51 per barel. Demikian dengan harga minyak mentah berjangka internasional Brent sedang naik 8 sen atau 0,12 persen  ke posisi  $ 67,10 per barel.

Meskipun perlambatan pertumbuhan ekonomi yang muncul pada akhir 2018, harga minyak telah didorong tahun ini oleh pemotongan pasokan yang dipimpin oleh Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC). OPEC sepakat akhir tahun lalu untuk memangkas produksi sebesar 1,2 juta barel per hari (bpd) untuk mencegah pertumbuhan pasokan besar.

Faktor utama yang menjaga harga minyak dari kenaikan lebih jauh adalah melambungnya produksi minyak AS, yang naik lebih dari 2 juta barel per hari tahun lalu, ke rekor 11,9 juta barel per hari. Untuk pergerakan hari ini masih terdapat laporan resmi dari EIA malam ini untuk pasokan minyak AS terkini.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here