Bahkan Setengah Hari Perdagangan Tidak Bisa Menghentikan Kenaikan Emas

488

(Vibiznews-Commodity) Walaupun kemarin hari perdagangan masih pendek, dengan pasar ditutup sekitar pukul 02:00 pm, hal ini tidak bisa menghentikan para trader terus memperdagangkan emas naik lebih tinggi. Selama dua hari terakhir kita melihat emas naik $25, termasuk keuntungan lebih dari $15 per ons pada hari kemarin, dengan emas sekarang diperdagangkan disekitar $1,510 per ons.

Dengan demikian bisa dikatakan bahwa dua hari terakhir yang baru saja berlalu telah memenuhi kriteria yang ditunggu-tunggu untuk menentukan apakan harga emas akan menembus pola trading yang “sideways” yang terus mendominasi selama lebih dari tiga minggu terakhir ini.

Banyak analis termasuk Mark Decambre dari Market Watch mengatakan bahwa kenaikan harga emas dua hari belakangan ini adalah karena para trader emas memposisikan pertahanan menjelang liburan Natal selain adanya permintaan yang terpendam untuk metal kuning berharga.

Dengan mempertimbangkan saham-saham AS telah naik ke rekor ketinggian sepanjang masa selama beberapa minggu terakhir, para analis percaya bahwa kenaikan harga emas disebabkan langkah protektif mengantisipasi jatuhnya harga saham pada permulaan tahun baru 2020.

Marios Hadjikyriacos, analis investasi di XM mengatakan bahwa sebagian trader sedang mempersiapkan perdagangan di tahun 2020 dan memandang ini adalah waktu yang baik untuk membeli emas sebagai lindung nilai atas taruhan mereka setelah naiknya indeks saham dengan kuat belakangan ini. Setelah tahun yang kuat di tahun 2019 dimana setiap “assets class” naik dua digit, mungkin ini adalah waktunya berhati-hati dan melakukan semacam pertahanan dan melindungi resiko pada saat masuk ke tahun 2020.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here