Rekomendasi Harga Emas 23 Juni 2020: Tetap Naik ditengah Kenaikan Harga Saham

1553

(Vibiznews – Commodity) Harga emas naik pada awal perdagangan sesi Amerika Serikat hari Senin kemarin, namun turun dari ketinggian dalam perdagangan semalam dimana emas menyentuh ketinggian 5 minggu. Permintaan “safe-haven” mengawali minggu perdagangan yang baru ditengah kekuatiran akan kenaikan infeksi Covid-19 di seluruh dunia. Emas menunjukkan kekuatan yang mengesankan meskipun pasar saham berada pada “rebound” yang solid dari kerendahan musim semi.

Emas berjangka terakhir naik $5.50 per ons pada $1,758.50. Sementara emas Antam di tawarkan beli pada Rp 907.000,- per gram naik Rp 2000,-

Pasar saham global bervariasi mengarah turun dalam perdagangan semalam. Sementara pasar saham AS mengarah naik pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Para trader dan investor terus lebih percaya pada aspek ekonomi yang positip yang terus berdatangan dengan kecepatan yang lebih daripada yang diperkirakan dibandingkan dengan terhadap aspek negatif dari kekuatiran akan kenaikan di dalam kasus Covid-19 yang mendunia, termasuk di banyak negara bagian AS.

Terlebih penting lagi, kepekaan dari pasar bahwa bank sentral utama dunia akan terus mencetak uang jika ekonomi global menunjukkan tanda-tanda negatif. Suntikan uang tunai ke sistem keuangan global juga mendukung kenaikan pasar saham global meskipun masih banyak gangguan serius pada ekonomi utama dunia.

Kenaikan lebih lanjut akan berhadapan dengan “resistance” terdekat di $1,776.70 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,780.36 dan kemudian $1,789.00. Sedangkan
“support” terdekat menunggu di $1,750.00 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,740.00 dan kemudian $1,730.63.

 

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here