Harga Minyak Sesi Asia Merosot Tertekan Peningkatan Kasus Coronavirus

762

(Vibiznews – Commodity) Harga minyak turun pada hari Senin (29/06) terpicu peningkatan kasus coronavirus seperti di Amerika Serikat dan negara-negara lain yang dapat dikhawatirkan mengganggu permintaan bahan bakar.

Harga minyak mentah berjangka AS berada di $ 37,82, turun 67 sen, atau 1,7%.

Harga minyak mentah berjangka Brent turun 72 sen, atau 1,8%, menjadi $ 40,30 per barel pada 0231 GMT.

Minyak mentah berjangka Brent kontrak Juni akan berakhir dengan kenaikan bulanan ketiga berturut-turut setelah produsen global utama memperpanjang 9,7 juta barel per hari perjanjian pemotongan pasokan ke Juli, sementara permintaan minyak meningkat setelah negara-negara di seluruh dunia melonggarkan tindakan penguncian.

Namun peningkatan kasus virus korona global yang melebihi 10 juta pada hari Minggu dimana negera seperti India dan Brasil terjadi peningkatan kasus setiap hari. Wabah baru dilaporkan juga terjadi di negara-negara seperti Cina, Selandia Baru dan Australia, mendorong pemerintah negara tersebut untuk memberlakukan pembatasan lagi.

Faktor-faktor lain yang membatasi kenaikan harga minyak pada tahap ini termasuk margin penyulingan yang buruk, persediaan minyak yang tinggi dan dimulainya kembali produksi AS.

Terlepas dari upaya OPEC + – Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan sekutu termasuk Rusia – untuk mengurangi pasokan, persediaan minyak mentah di Amerika Serikat sebagai produsen dan konsumen minyak terbesar dunia, telah mencapai rekor tertinggi sepanjang masa.

Bahkan ketika jumlah kilang minyak dan gas bumi yang beroperasi turun ke rekor terendah minggu lalu, harga minyak yang lebih tinggi mendorong beberapa produsen untuk melanjutkan pengeboran.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan harga minyak berpotensi lemah tertekan peningkatan kasus coronavirus yang menimbulkan kekhawatiran penurunan permintaan. Harga minyak diperkirakan bergerak dalam kisaran Support $ 36,91 – $ 35,84, namun jika harga naik akan bergerak dalam kisaran Resistance $ 38,51 – $ 39,16.

Asido Situmorang, Senior Analyst, Vibiz Research Center, Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here