Harga Karet Tocom 5 Oktober Tertinggi Sepekan oleh Pelemahan Yen

803

(Vibiznews – Commodity) –  Perdagangan karet awal pekan di bursa komoditas berjangka internasional menguat seperti di Sicom dan juga Tocom. Harga karet Tocom akhir sesi Senin (5/10/2020) di bursa Osaka-Jepang rebound dan berada di posisi penutupan tertinggi sepekan. Perdagangan karet di bursa SHFE tutup oleh libur publik.

Bullishnya harga karet tersebut mendapat support dari sentimen positif yang mengangkat harga minyak mentah dari posisi terendah 3 bulan lebih dan juga perdagangan saham global. Dukungan tambahan bagi harga karet Tocom juga dari pelemahan yen Jepang terhadap dolar AS.

Harga karet alami di bursa Osaka untuk kontrak paling ramai untuk kontrak bulan Maret 2021 akhir perdagangan  sesi sore ditutup naik  3,1 yen atau 1,69% ke posisi 187.0 yen per kg. Sempat  bergerak kuat ke posisi 188,1 dan turun ke   posisi 183,7.

Harga karet di  bursa Singapura – Sicom,  untuk kontrak yang ramai diperdagangkan yaitu kontrak bulan Desember 2020 ditutup melemah  $1,2 atau 0,89% dari harga sesi sebelumnya ke posisi 136,6. Untuk perdagangan karet di bursa Shanghai (SHFE), harga karet kontrak bulan Januari 2021 terakhir berada di posisi 12350 yuan.

Secara fundamental perdagangan karet global memiliki 2 sentimen yang kuat seperti dipangkasnya perkiraan produksi globalnya untuk tahun 2020 menjadi 13,2 juta triliun dan laporan meningkatnya ekspor karet Thailand sebagai salah satu produsen global oleh permintaan ban mobil dan sarung tangan latex.

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center   

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here