Rekomendasi Harga Minyak 5 November 2020: Memperpanjang Keuntungannya

458

(Vibiznews – Forex) Harga minyak benchmark AS melanjutkan kenaikan mingguannya sedikit di atas $39.00.

Harga minyak berhasil memperpanjang kebangkitan dari kerendahan pada hari Senin di area $34an sampai ke batas $39.00 per barel. Rebound ini, kemungkinan hanya berlangsung sebentar karena penyebabnya terutama adalah “short covering”.

Sementara itu, kenaikan kasus baru dari pandemik dan pengaruhnya terhadap industri minyak terus menjadi katalisator pergerakan harga.

Dari sisi “supplier”, produksi dan ekspor minyak dari Libia terus meningkat setelah negara tersebut meninggalkan “force majeure” di banyak pelabuhan dan ladang minyaknya.

Hal yang positip yang menunjang harga minyak adalah berita bahwa OPEC+ terus mempertimbangkan pemikiran untuk menunda rencana peningkatan produksi minyaknya yang pada awal mulanya akan dimulai pada bulan Januari 2021. Selain iut, Association of Petroleum Industry (API) mengatakan bahwa persediaan minyak mentah AS turun lebih dari 8 juta barel selama minggu lalu, melebihi daripada yang diperkirakan.

Kenaikan selanjutnya akan berhadapan dengan “resistance” terdekat di $40.01 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $40.70 dan kemudaian $41.87. Sementara “support” terdekat berada di $38.01 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $36.73 dan kemudian $34.74.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here