Bisnis Ritel Inggris Kontraksi Selama 4 Bulan Berturut

536
Vibizmedia Photo

(Vibiznews – Economy) – Bisnis ritel di Inggris alami kontraksi untuk bulan keempat berturut-turut menurut laporan Konsorsium Ritel Inggris (BRC) hari Selasa (12/7/2022).

Penjualan ritel di Inggris turun 1,3% dengan basis like-for-like pada Juni 2022 dari tahun lalu dan penjualan keseluruhan turun 1,0 persen.

Turunnya penjualan ritel di Inggris disebabkan oleh pemangkasan pengeluaran rumah tangga karena kenaikan harga.

United Kingdom BRC Retail Sales Monitor YoY

“Volume penjualan turun ke tingkat yang tidak terlihat sejak kedalaman pandemi, karena inflasi terus menekan dan rumah tangga mengurangi pengeluaran,” ungkap Helen Dickinson sebagai kepala eksekutif di British Retail Consortium (BRC).

Dia juga menambahkan bahwa konsumen beralih ke merek yang lebih murah saat membeli makanan dan produk lainnya, sambil menunda pembelian peralatan dapur dan peralatan rumah tangga.

BRC juga mencatat bahwa angka-angka tersebut tidak disesuaikan dengan inflasi, yang saat ini berada pada level tertinggi 40 tahun sebesar 9,1%, menutupi penurunan yang lebih besar dalam penjualan ritel.