Aksi Profit Taking Semakin Menekan IHSG 29 Oktober

807

Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Rabu (29/10) ditutup pada teritori negatif, turun signifikan 2,97% ke posisi 4472,02, demikian juga dengan indeks saham unggulan LQ45 ditutup turun 3,83% ke posisi 765,53.

Pada perdagangan hari ini 52 saham mengalami penguatan dan 242 saham yang mengalami penurunan. Jumlah saham yang berhasil diperdagangkan hari ini mencapai 5,14 miliar saham dengan nilai sebesar Rp5,82 triliun, dengan frekuensi perdagangan sebanyak 300.909 kali.

Pelemahan IHSG masih tertekan aksi profit taking. Tercatat arus dana asing keluar mencapai 997,91 miliar rupiah.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan IHSG akan terus berupaya keluar dari tekanan esok hari dengan harapan meredanya profit taking dan hasil positif pertemuan Presiden Jokowi dengan Presiden AS Barack Obama yang berhasil membawa kerjasama investasi diharapkan memberikan sentimen positif bagi IHSG.

Secara teknikal, IHSG akan bergerak pada kisaran Support 4438-4400 dan kisaran Resistance 4500-4540.

 

Connie Rineke/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here