Memulai perdagangan pagi ini, kami laporkan terlebih dahulu pergerakan bursa saham AS akhir pekan lalu berakhir mixed pengaruh turunnya saham Disney dan harga minyak, sementara pasar libur dalam merayakan Thanksgiving Day pada Jumat lalu. Dow Jones turun 0,08% ke 17798,49 dipengaruhi melemahnya saham Walt Disney, SP500 naik 0,06% ke 2090,11 didorong menguatnya saham sektor telekomunikasi dan bahan serta Nasdaq naik 0,22% ke 5127,52.
Perdagangan bursa saham Asia pagi ini, dibuka mengalami penurunan pengaruh rencana The Fed akan menaikkan suku bunganya pada bulan Desember dan pengaruh pelemahan bursa saham Tiongkok akhir pekanlalu. Nikkei turun 0,29% ke 19827,94 pengaruh melemahnya saham Sony, Canon dan Mitsubishi Electric, ASX 200 turun 0,29% ke 5188 didorong oleh menguatnya saham penambang Gunung Gibson, Westpac dan National Australia Bank, serta Kospi turun 1,07 ke 2007,33 pengaruh melemahnya saham raksasa elektronik Samsung, LG Electronics, LG Display dan produsen baja Posco.
Dari pasar komoditas, harga emas pada perdagangan Jumat kemarin mengalami penurunan hampir 2% terendah enam tahun sebesar 1,2% ke 1.052,46 dollar per troy ons pengaruh turunnya bursa saham Wall Street dan proyeksi kenaikan suku bunga The Fed pada bulan Desember. Sedang harga minyak mentah WTI pada penutupan Jumat Kemarin mengalami pelemahan tajam sebesar 3,09% pada posisi 41,71 dollar per barel pengaruh indeks dollar Amerika Serikat berada pada tingkat tinggi delapan bulan dan pengaruh liburnya bursa saham Wall Street pada akhir pekan lalu.
Dari pasar valas, menguatnya dollar Amerika Serikat terhadap mata uang utama lainnya pekan lalu, EURUSD turun 0,16% ke level 1,05915, GBPUSD turun 0,46% ke level 1,50306, USDJPY naik 0,15% ke level 122,739.
Dari pasar modal Indonesia, pada penutupan perdagangan Jumat lalu IHSG mengalami penurunansebesar 0,8% ke level 4560,56. Pelemahan IHSG pengaruh pelemahan bursa saham Tiongkok akhir pekan dan lesunya perdagangan bursa Amerika Serikat memberikan sentimen negatif . Hari ini IHSG diperkirakan akan di kisaran support 4505-4533, dan kisaran Resistance 4597-4635. Saham-saham yang menarik untuk dicermati hari ini : BBNI, ICBP, LPKR & UNVR.
Editor : Asido Situmorang