Data Tiongkok Buat Rupiah Rabu Ditutup Menguat Signifikan

362

Mengakhiri perdagangan pasar valas tanah air hari Rabu (13/01), kurs Rupiah berhasil ungguli dollar meskipun Bank Indonesia lemahkan kurs transaksi antar banknya ditengah kekuatan dollar AS di pasar spot. Kondisi kurs Rupiah di pasar spot sore ini masih menunjukkan penguatan atas dollar sejak awal perdagangan.

Tenaga yang didapat oleh Rupiah hari ini dari sentimen positif semakin stabilnya kondisi ekonomi Tiongkok yang ikut mengangkat kurs mata uang Asia lainnya. Sentimen itu datang dari data perdagangan luar negerinya yang kembali mencetak surplus bahkan melebihi periode sebelumnya.

Namun penguatan  Rupiah hanya berdampak sedikit bagi  bagi perdagangan bursa saham, pasalnya net buy asing  yang terbentuk setelah sesi pertama tergerus menjadi net sell sebesar Rp46 miliar. Namun IHSG   hari ini masih berada di posisi hijau dengan ditutup naik 0,5 persen ke posisi 4537.

Pergerakan kurs Rupiah  di pasar spot sore  ini naik 0,54% dari perdagangan sebelumnya dan kini bergerak pada kisaran Rp13835/US$ setelah dibuka lemah pada level Rp13895/US$. Demikian kurs transaksi antar bank yang ditetapkan Bank Indonesia  hari ini melemah  ke 13930   dari hari sebelumnya 13904.

Dan untuk pergerakan kurs Rupiah perdagangan esok hari, Analyst Vibiz Research Center memperkirakan Rupiah masih berpotensi menguat terhadap dollar oleh optimis pasar melihat kondisi Tiongkok .

 

 

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here