Pasar Saham Pulih; Yen Mengatasi Dollar AS

1017

Bursa Saham AS ditutup lebih tinggi pada akhir perdagangan Rabu, terdorong kinerja positif sektor perawatan kesehatan dan energi. Indeks Dow Jones ditutup naik 0,64 persen, di 17,716.05, dengan kenaikan tertinggi saham Pfizer. Indeks S & P 500 ditutup naik 1,05 persen, ke 2,066.66, dengan kenaikan tertinggi sektor perawatan kesehatan dan energi. Indeks Nasdaq ditutup naik 1,59 persen, ke 4,920.72.

Bursa Asia pagi ini dibuka naik mengikuti penguatan bursa Wall Street. Terpantau Indeks Nikkei naik 0,94% pada 15862.87 terdorong kenaikan saham Toyota dan Nissan. Indeks ASX 200 naik 0,44 %, pada 4967.60 terbantu kenaikan Australian Dollar. Indeks Kospi naik 0,14% pada 1974.02 dengan kenaikan saham Samsung.

Dari pasar komoditas, harga minyak mentah berjangka AS kontrak bulan depan ditutup naik 5,18 persen, pada 37,75 dollar per barel pada akhir perdagangan Rabu setelah pemerintah AS melaporkan persediaan minyak mentah mingguan AS yang negatif. Sedangkan harga emas spot akhir perdagangan Rabu ditutup  turun 0,63 persen menjadi 1,222.94 dollar per troy ons terpicu pemulihan pasar saham.

Dari pasar valas, Dolar AS menyentuh level terendah 17-bulan terhadap yen pada Rabu dengan keraguan bahwa Bank of Japan akan melakukan intervensi untuk menghentikan apresiasi yen. EURUSD naik 0.14% pada 1.1397. GBPUSD turun 0.27 % pada 1.4120. USDJPY turun 0.48 %, pada 109.78.

Dari pasar modal Indonesia Indeks Harga Saham Gabungan pada penutupan perdagangan Rabu (06/04) berakhir naik 0,21 persen pada 4868,23. Penguatan IHSG terdukung aksi bargain hunting dipicu kenaikan harga minyak mentah. Secara teknikal  pergerakan   IHSG  untuk perdagangan selanjutnya, diperkirakan akan ada di kisaran support 4852-4860, dan resisten 4878-4887. Saham-saham yang menarik untuk dicermati hari ini: ICBP, AKRA, SSMS dan WIKA.

 

Editor : Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here