Rupiah Selasa Terima Kekuatan Dari Kurs Asia

641

Mengakhiri perdagangan  pasar valas hari kedua pekan ini  (10/05), rupiah yang dibuka lebih rendah dari perdagangan sebelumnya berakhir dalam penguatan 2 hari berturut dan masuk dalam zona hijau. Kekuatan rupiah sejak siang mendapat suntikan dari kuatnya kurs kawasan Asia terhadap dollar  AS, meskipun pergerakanya  terhadap rival-rivalnya sangat kuat.

Mantapnya laju rupiah sepanjang perdagangan hari ini tidak mengurangi  aksi  investor asing untuk  tarik dana mereka  dari bursa saham, sehingga tercetak net sell Rp101 miliar. Tekanan jual cukup besar investor asing ini tidak dapat menekan IHSG dengan lama, dimana akhir perdagangan   menguat 0,3% ke posisi 4763.

Pergerakan kurs rupiah  di pasar spot siang  ini bergerak positif dengan posisi penguatan 0,21% dari perdagangan sebelumnya dan kini bergerak pada kisaran Rp13286/US$ setelah  dibuka kuat pada level Rp13332/US$.  Dari sisi kurs jisdor dan kurs BI rupiah Senin diperlemah dari perdagangan sebelumnya.

Kurs jisdor yang ditetapkan Bank Indonesia hari ini  melemah  ke 13333 dari posisi 13284  perdagangan hari Senin  (09/05),  sedangkan kurs transaksi antar bank  diperlemah ke posisi 13400 setelah perdagangan sebelumnya 13350.

Dan untuk pergerakan kurs Rupiah perdagangan esok hari masih berpotensi terjadi penguatan,  analyst Vibiz Research Center memperkirakan rupiah   berpotensi bergerak positif sekalipun akhir perdagangan forex pekan ini dollar menguat.

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here