Dividen BSDE Kurang Menggembirakan, Laju Sahamnya Kandas

538

Pergerakan saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE)  yang bergerak sangat cepat 2 hari perdagangan terakhir kandas di akhir perdagangan pekan ini (20/05) pada sesi pertama. Saham BSDE sedang bergerak konsolidasi dan cenderung negatif oleh profit taking asing yang cukup besar hingga siang ini. Buruknya kinerja saham sejak awal sesi dibuka terjadi setelah sebelumnya diberitakan perseroan akan bagi-bagi dividen bulan depan.

Dividen yang akan disebar BSDE tahun ini senilai Rp96,23 miliar atau Rp5 per lembar saham, jumlah dividen ini lebih kecil dari dividen tahun lalu sebesar  Rp288 miliar  atau sama dengan Rp 15 per lembar saham. Sebagai informasi, jumlah dividen ini berasal dari 4,4% dari laba bersih tahun 2015  sebesar Rp 2,13 triliun.

Untuk pergerakan sahamnya pada  perdagangan bursa saham  hari Jumat (20/05) saham BSDE dibuka   pada  posisi  1780  dari perdagangan saham sebelumnya di posisi 1795. Saham bergerak negatif  dengan volume perdagangan saham baru mencapai 139 ribu  lot saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham BSDE perdagangan sebelumnya bergerak bullish dengan  indikator MA  bergerak turun  dan indikator Stochastic bergerak naik ke area tengah dari area jenuh jual. Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak turun, dan +DI  bergerak turun menunjukan pergerakan  BSDE rawan koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, rekomendasi trading saham hari ini pada kisaran 1820-1760.

Lens Hu/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here