Harga Karet Tocom 31 Maret Naik 1 Persen; Bulan Maret Anjlok 8 Persen, Q1-2017 Anjlok Hampir 4 Persen

1182

Harga karet Tocom pada perdagangan sesi siang Jumat (31/03) berakhir naik. Harga karet alami berjangka untuk kontrak paling aktif September 2017 menguat terdukung peningkatan pertumbuhan manufaktur Tiongkok.

Aktifitas pabrik Tiongkok mencapai tertinggi dekat lima tahun pada Maret sebagai stimulus pemerintah dan kenaikan harga barang pabrik mendukung ekonomi terbesar kedua di dunia.

Indeks manufaktur resmi manajer pembelian Tiongkok naik tipis menjadi 51,8 pada bulan Maret dari 51,6 pada bulan Februari, Biro Statistik Nasional mengatakan hari Jumat (31/03). Pembacaan Maret, sedikit di atas perkiraan median dari 51,7 dari jajak pendapat Wall Street Journal dari 12 ekonom, tetap di atas 50 sebagai tanda yang memisahkan ekspansi dari kontraksi selama delapan bulan berturut.

Lihat : Pertumbuhan Manufaktur Maret Tiongkok Naik Tertinggi 5 Tahun

Harga karet alami di Tocom untuk kontrak paling aktif yaitu untuk kontrak September 2017 siang ini berakhir naik sebesar 3,5 yen atau 1,4 persen pada posisi 245,00 yen per kilogram, naik dibandingkan dengan posisi penutupan perdagangan sebelumnya pada 241,50 yen per kilogram.

Untuk bulan Maret 2017 harga karet Tocom anjlok 8 persen. Kemerosotan harga karet Tocom sebagian besar tergerus anjloknya bursa Jepang yang sempat anjlok hampir 5 persen tertekan kekuatiran gangguan keamanan setelah serangan rudal Korea Utara yang gagal terlaksana. Pelemahan juga tergerus anjloknya minyak mentah dan penguatan Yen.

Untuk Bulan Februari, harga karet Tocom anjlok 19,6 persen. Kemerosotan tajam harga karet Tocom terpicu sentimen bearish aksi jual di Thailand dan pelemahan harga karet di Shanghai. Kemerosotan lainnya terjadi akibat pelemahan harga minyak mentah dan penguatan mata uang Yen.

Untuk bulan Januari, harga karet Tocom melonjak 23,9 persen, sebagian besar terpicu kondisi banjir di Thailand, moratorium penanaman karet baru, juga pelemahan Yen dan kenaikan minyak mentah.

Dengan demikian untuk kuartal pertama tahun 2017 ini harga karet Tocom anjlok -3,7 persen.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan harga karet Tocom pada perdagangan selanjutnya hari ini masih berpotensi menguat dengan optimisme ekonomi Tiongkok. Namun perlu dicermati penguatan Yen yang dapat menekan harga. Untuk sesi perdagangan selanjutnya harga diperkirakan akan menemui level Resistance di posisi 250,00 yen. Resistance selanjutnya ada di 255,00 yen. Sementara itu jika harga melemah akan menemui Support di posisi 240,00  yen dan 235,00  yen.

Freddy/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here