Tiga Pilar Utama Bisnis Multifinance

825

(Vibiznews – Economy & Business) – Pada acara penganugerahan “14th Infobank Multifinance Awards 2018” di Hotel Le Meridien, Jakarta Kamis, (06/09), Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mardiasmo mengatakan bahwa terdapat tiga pilar utama dalam bidang pembiayaan (multifinance) yaitu efisiensi, mitigasi risiko dan leverage. Selain itu, yang tidak kalah pentingnya adalah rasa percaya.

Dalam acara tersebut, sebanyak 82 perusahaan pembiayaan (multifinance) berhasil meraih predikat “Sangat bagus” pada rating yang dilakukan Biro Riset Infobank terhadap 172 perusahaan pembiayaan.

Selain itu, Wamenkeu juga mengatakan dalam pengelolaan ekonomi suatu negara ada beberapa pilar yaitu fiskal dan moneter yang keduanya turut mempengaruhi perkembangan bisnis multifinance.

“Pilar yang pertama adalah pilar fiskal. Ini adalah kewenangan Menteri Keuangan untuk mengelola sebagai Bendahara Umum Negara yang prudent memberikan stimulus fiskal. Pilar yang kedua adalah moneter. Kalau moneternya berhasil dengan baik, bisa menekan inflasi dan melihat moneter dengan kacamata yang lebih luas,” jelasnya.

 

Sumber : Kemenkeu

Belinda Kosasih/Coordinating Partner of Banking Business Services/Vibiz Consulting Group

Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here