Seminar ADPI Diharapkan Pengelola Dana Pensiun Miliki Integritas, Kompetensi, dan Profesionalisme

624

(Vibiznews – Economy & Business) – Pada Seminar Nasional Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI) di Aula Birawa, Bidakara, Rabu (26/09), Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati berpesan agar nilai manfaat dana pensiun tetap terus terjaga, mengingat bisnis pensiun merupakan hal yang perlu diperhatikan. Dilatari oleh dinamika ekonomi global berubah secara cepat, penting bagi para pengelola dana pensiun untuk memiliki integritas, kompentensi, dan profesionalisme.

“Dalam situasi yang banyak perubahan memang dibutuhkan para pengelola pensiun yang makin handal. Integritas adalah non-negotiable. Profesionalisme dan kompetensi sangat-sangat penting. Memahami arah ke depan dari perekonomian menjadi penting karena memutuskan bagaimana Anda meletakkan (dana kelolaan) di instrumen apa,” jelas Menkeu.

Pada kesempatan itu, Menkeu menyebutkan bahwa total aset kelolaan Industri Keuangan Non-Bank sekitar Rp2.279 triliun. Aset dana pensiun sendiri hanya Rp266 triliun atau 1,85% dari PDB. Itu dana yang sangat kecil karena di berbagai negara maju, dana kelolaan pensiun sekitar 70-100% dari PDB.

“Ini adalah tantangan. Apa yang terjadi ketika Indonesia hanya memiliki dana pensiun yang sangat kecil? Indonesia akan menjadi seperti danau yang sangat dangkal. Ketika ada orang melempar batu, maka percikannya akan besar sekali,” tukas Menkeu.

Sesuai dengan tema seminar “Prospek, Tantangan, dan Strategi Pengelolaan Dana Pensiun di Era Milenial”, Menkeu mengungkapkan dengan demografi usia 30 tahun lebih banyak daripada usia di atas 50 tahun di Indonesia, itu adalah kesempatan bagi pengelola dana pensiun untuk mengumpulkan dana kelolaan. Saat ini, momen yang tepat untuk melakukan berbagai sosialisasi dan edukasi kepada generasi milenial untuk merencanakan kehidupan.

Terakhir, Menkeu tidak lupa mengingatkan peserta mengenai disrupsi dari perkembangan teknologi. Ia berharap ADPI mampu memahami dan mengantisipasi pengaruh disrupsi ini terhadap dana pensiunan baik dari sisi pengumpulan maupun pengelolaannya. Demikian juga perlu dipikirkan bagaimana connect dengan generasi milenial, bagaimana ADPI menggunakan teknologi untuk menyebarkan perencanaan hidup kelompok muda ini secara lebih baik.

Sumber : Kementerian Keuangan

Belinda Kosasih/Coordinating Partner of Banking Business Services/Vibiz Consulting Group

Editor: Asido Situmorang

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here