Emas Gagal Berada Diatas $1230 Sementara Wall Street Rebound

777

(Vibiznews-Commodity) Emas, sekali lagi, gagal untuk menjaga momentum “bullish” diatas batas $1230 pada hari Kamis kemarin dan berbalik menjadi negatif pada sesi Amerika Utara dengan membaiknya sentimen pasar membuat metal berharga menemukan permintaannya. Emas sempat kehilangan $5 atau 0.4% pada hari kemarin dan diperdagangkan disekitar $1229.

Harga emas sebagian besar mengabaikan data dari Departemen Tenaga Kerja AS yang menunjukkan bahwa klaim pengangguran mingguan naik menjadi 215.000 selama satu minggu sampai hari Sabtu.

Konsensus pasar memperkirakan kenaikan menjadi 214.000 dari level sebelum direvisi sebesar 210.000 yang dilaporkan pada minggu lalu.

Keuntungan yang kuat dialami oleh saham-saham Microsoft karena dukungan dari angka penghasilan kuartal ketiga yang bagus. Sektor tehnologi AS mengalami “rebound” dan membantu Indeks komposit Nasdaq menambah hampir 3% selama setengah sesi pertama. Sebagai tambahan, Dow Jones Industrial Average naik 1.5% dan indeks S&P 500 naik 1.7%.

Emas berjangka Comex bulan Desember tidak terpengaruh oleh data yang keluar, sebagian besar mempertahankan keuntungan pada awal pagi kemarin dan saat ini diperdagangkan pada $1,230.

Apabila mengalami penurunan, maka harga emas akan berhadapan dengan garis “support” pertama di $1222 yang apabila tertembus akan bertemu dengan “support” berikut pada $1215. Sebaliknya apabila berhasil naik keatas $1230, maka akan bertemu dengan “resistan” pertama pada $1235 yang apabila tertembus akan menghadapi “resistan” berikutnya pada $1240.

Ricky Ferlianto/VBN/Head of III, Vibiz Consulting Group

Editor: Asido

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here