Rekomendasi Harga Minyak 19 Agustus 2020: Tekanan Turun di Resistance $43.00

560

(Vibiznews – Commodity) Para penjual WTI masuk pada saat minyak berjangka AS WTI mendekati $43, membuat harga minyak WTI tertekan dan turun ke $42.60.

Emas hitam belakangan ini menanggung beban dengan ketakutan akan berkurangnya permintaan menyusul berita-berita kenaikan coronavirus kembali dan berita-berita yang menunjukkan meningkatnya kembali ketegangan AS dengan Cina. Pemerintahan Trump memblacklist 38 fasilitas dari Huawei setelah penundaan review kesepakatan perdagangan tanpa waktu yang ditentukan.

Hal yang menolong harga minyak tetap bertahan di atas $42 adalah melemahnya dolar AS secara konsisten. Ditambah dengan OPEC+ menunjukkan kesediaan untuk mengikuti pemangkasan produksi ditengah ketidakpastian permintaan. Dan laporan dari American Petroleum Institute (API) yang menunjukkan bahwa persediaan minyak mentah AS mingguan sudah tiga minggu berturut-turut mengalami penurunan dengan angka minggu lalu mencapai – 4.4 juta. Apabila API mengeluarkan angka yang menurun lagi, maka harga emas bisa naik melewati $43.

Penurunan harga minyak lebih lanjut akan berhadapan dengan “support” terdekat di $42.38 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $41.67 dan kemudian $41.24. Sedangkan apabila berbalik naik akan berhadapan dengan “resistance” terdekat di $43.00 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $43.51 dan kemudian $43.94.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner  Vibiz Consulting

Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here