(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan Pasar Di Bursa Chicago Grain Exchange pada Kamis 2 Februari 2023 . Harga jagung, kedelai, gandum beragam setelah Laporan Penjualan Ekspor Mingguan
Harga jagung turun , harga kedelai naik Harga gandum naik .
Harga pada Penutupan Pasar pada hari Kamis untuk Biji-bijian:
Jagung
Harga jagung Maret di CBOT turun 5.75 sen (0.84%) menjadi $6.7525 per bushel.
Harga jagung turun pada penutupan pasar hari Kamis. Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 1.593 MMT jagung dijual sampai 26 Januari. Naik 75% dari minggu lalu, naik 36% dari tahun lalu pada minggu yang sama. Masih dalam range perkiraan.
Negara tujuan terbesar Mexico, Cina dan negara tidak dikenal. Total jagung yang belum dikirim sebesar 25.632 MMT atau 1 milyar bushel. Penjualan dari persediaan baru 163k MT sebagian besar ke Mexico.
Kedelai
Harga kedelai Maret di CBOT naik 14 sen (0.92%) menjadi $15.3425 per bushel. Harga soymeal Maret di CBOT naik $7.1 (1.46%) menjadi $491.8 per ton. Harga minyak kedelai Maret naik 15 sen (0.25%) menjadi $60.94.
Harga kedelai naik pada penutupan pasar hari Kamis. Laporan Penjualan Ekspor Mingguan USDA sebesar 735,951 MT kedelai dipesan seminggu ini sampai 26 Januari. Turun dari minggu lalu 1 MMT, turun hanya setengahnya dari tahun lalu pada minggu yang sama. Masih dalam range perkiraan.
Dari persediaan baru 192k MT sehingga totalnya 718k MT.
Gandum
Harga gandum Maret di CBOT naik 1.25 sen (0.16%) menjadi $7.61 per bushel.
Harga gandum naik pada penutupan pasar hari Kamis. Laporan Penjualan Ekspor Mingguan sebesar 136k MT gandum dijual seminggu sampai 26 Januari.Di bawah perkiraan dan terendah 3 minggu.
Untuk persediaan baru sebesar 32,460 MT seminggu sehingga totalnya menjadi 290,977 MT.
Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting
https://www.vibiznews.com/2023/01/03/review-tahun-2022-jagung-kedelai-gandum/