Harga Jagung Turun , Area Tanam Bertambah

370
jagung, corn

(Vibiznews – Commodity) Harga jagung turun pada hari Jumat area tanaman bertambah. Namun Laporan Penjualan Ekspor meningkat  dan persediaan turun.

Harga jagung September di CBOT turun 35 sen (6.69%) menjadi $4,885 perbushel.Harga jagung mingguan turun 96.25 sen 

Laporan Penjualan Ekspor Mingguan pada hari Kamis sebesar 140,387 MT dari persediaan lama seminggu sampai 22 Juni. Naik dari 36k MT pada minggu lalu dan lebih dari 88k MT di tahun lalu pada minggu yang sama. Jepang dan Mexico pembeli utama. 

Ekspor yang belum dikirim dari persediaan lama sebesar 1.527 bbu atau 89% dari total perkiraan. 101% dibanding rata-rata 5 tahun sampai hari Kamis ini.  

Laporan penjualan dari persediaan baru 123,537 MT. Di range perkiraan teratas. Total penjualan forward yang dipesan 3.15 MMT setengah dari jumlah tahun lalu 

USDA Menaikan area tanam jagung sebesar 2.2 juta are menjadi 94.1 juta. Diatas perkiraan pedagang 93 juta dan rata-rata perkiraan tidak berubah. Penambahan area tanam sedikit kecuali kenaikan tertinggi 500k are di IL dari bulan Maret. 

NASS melaporkan persediaan 1 Juni sebesar 4.106 bbu. Perkiraan pedagang rata-rata 4.25 bbu. Penurunan 5.6% dari tahun lalu dibanding kuartal lalu lebih besar 4.6% . Persediaan USDA 2.221 bbu di pertanian dan 1.885 bbu diluar pertanian. Dibanding tahun lalu di pertanian 2.221 dan 2.228 di luar pertanian. 

IGC pada hari Kamis memperkirakan produksi jagung global di 2023/24 turun sebagai refleksi dari penurunan hasil panen di AS. Produksi jagung turun 6 juta ton menjadi 1.211 milyar ton.  

Perkiraan Hasil jagung AS sebesar 373.4 juta ton turun dari perkiraan sebelumnya 381.8 juta. 

Kondisi kering membuat hasil jagung AS turun pada minggu terakhir dan membuat harga jagung naik ke tertinggi bulanan. Namun perkiraan hujan pada minggu ini dan minggu depan membuat penjualan terjadi di pasar berjangka sehingga harga jagung turun.  

Analisa tehnikal untuk jagung dengan support $5.15 dan berikut $4.92. Resistant pertama $5.28 dan berikut ke $5.59 

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting 

https://www.vibiznews.com/2023/06/15/review-jagung-kedelai-gandum-mei-laporan-wasde/