Perdagangan Bursa Efek Indonesia Tahun 2024 Resmi Dibuka

309
Perdagangan Bursa Efek Indonesia Tahun 2024 Resmi Dibuka
Vibizmedia Photo
(Vibiznews -Economy & Business) – Hari ini, Selasa (02/01) perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2024 resmi dibuka oleh Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI), Ma’ruf Amin.

Pembukaan BEI juga dihadiri pula oleh Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.

Dalam kesempatan itu, Wapres menyampaikan bahwa sepanjang tahun 2023 Indonesia telah berhasil mempertahankan pertumbuhan ekonomi yang baik. Juga melanjutkan agenda-agenda strategis nasional. Dimana di saat yang sama banyak negara-negara di dunia yang mengalami penurunan pertumbuhan ekonomi ditengah berbagai tantangan perekonomian global.

“Selain stabilitas pasar modal yang terjaga, pertumbuhan positif nampak dari meningkatnya aktivitas perdagangan Jumat. Termasuk penghimpunan dana serta jumlah investor retail pasar modal yang kini mencapai 12 juta lebih. Hal ini mengindikasikan adanya partisipasi masyarakat yang kian baik.

Berbagai prestasi bursa efek juga diharapkan memberi suntikan optimisme yang lebih besar lagi bagi pelaku pasar modal maupun masyarakat luas. Dengan eksekusi strategi dan kebijakan yang tepat, saya meyakini pasar modal Indonesia mampu bekerja lebih cerah,” tutur Ma’ruf Amin dalam pidatonya.

Selanjutnya, Ma’ruf Amin memaparkan beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memajukan pasar modal Indonesia. Diantaranya dengan meningkatkan inovasi dan pemanfaatan teknologi digital dalam memberikan layanan kepada para investor.

Lalu optimalisasi pengembangan potensi pembiayaan melalui pasar modal dengan peningkatan literasi kepada masyarakat. Serta memperluas jejaring dan meningkatkan sinergi antar pemangku kepentingan.

“BEI diharapkan mampu meningkatkan likuiditas perdagangan saham, termasuk aktivitas perdagangan saham dan frekuensi transaksi. Serta senantiasa mengedepankan prinsip akuntabilitas, transparansi dan tata kelola yang baik.

Tingkatkan partisipasi semua pemangku kepentingan untuk turut mempromosikan pasar modal Indonesia dan memanfaatkan beragam media digital dalam edukasi pasar modal,” ungkapnya.

Sebagai penutup, Ma’ruf Amin menyampaikan apresiasi kepada segenap pemangku kepentingan pasar modal Indonesia atas pencapaian kinerja yang tinggi. Ia juga berharap, Bursa Efek Indonesia tahun 2024 akan dapat lebih optimis, penuh semangat, dan kerja keras untuk pembangunan negeri.

“Kiranya pembukaan perdagangan Bursa Efek Indonesia tahun 2024 menandai dimulainya tahun berkah bagi seluruh masyarakat Indonesia,” tutupnya.

Belinda Kosasih/ Partner of Banking Business Services/Vibiz Consulting