Rekomendasi Emas 22 Februari 2024: Turun dari Ketinggian di $2,030

433
harga emas

(Vibiznews – Commodity) Harga emas pada jam perdagangan sesi AS hari Rabu kehilangan daya tariknya dan turun ke arah $2,022 setelah pada hari yang sama dan pada jam sebelumnya, jam perdagangan sesi Eropa, bertahan mantap di sekitar 2,030 per troy ons.

Yield obligasi treasury AS benchmark 10 tahun naik ke arah 4.3% sehingga membebani harga emas menjelang dikeluarkannya risalah pertemuan FOMC the Fed.

Kenaikan yield obligasi treasury AS disebabkan karena pasar berbalik berhati-hati dan lebih memilih untuk menunggu petunjuk yang lebih jelas mengenai penurunan tingkat bunga sebelum menempatkan taruhan yang baru yang lebih besar lagi.

Terlebih lagi, pasar telah  memperhitungkan dalam harga sepenuhnya kemungkinan diturunkannya tingkat bunga AS sekalipun ekonomi AS masih tangguh, sehingga tetap supportive mengenai yields obligasi treasury AS.

Penurunan harga emas kelihatannya dibatasi oleh kecenderungan dari melemahnya dolar AS.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $2,016 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,000 dan kemudian $1,984. “Resistance” terdekat menunggu di $2,038, yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $2,044 dan kemudian $2,065.

Ricky Ferlianto/VBN/Head Research Vibiz Consulting

Editor: Asido.